GERAKAN MENDUKUNG PEMBERIAN ASI

GERAKAN MENDUKUNG PEMBERIAN ASI

Resep Puree Apel Wortel



Halo Bunda, saat bayi kita makan dengan lahap tentunya memberi kebahagiaan tersendiri bagi orangtuanya. Anda dapat memberikan variasi menu resep mp asi untuk bayi diatas usia 6 bulan salah satunya puree apel wortel yang enak ini. Jenis puree ini memiliki banyak manfaat salah satunya kandungan vitamin C yang berguna untuk pembentukan tulang dan gigi. 

Manfaat lainnya terletak pada kadar karoten dan kandungan seratnya. Serat dari apel dan wortel merupakan serat larut air (pektin) yang dapat membantu memperlancar pencernaan.
Berikut ini petunjuk pembuatannya:

Bahan-bahan :
½ potong apel fuji matang ukuran sedang
¼ potong wortel ukuran besar
Air matang/asi/sufor secukupnya

Cara membuat :
·         Kupas apel fuji, buang bijinya lalu cuci sampai bersih, potong menjadi 4 bagian.
·         Bersihkan wortel lalu diparut.
·         Kukus wortel dan apel wortel dan apel di atas api sedang selama 5-10 menit dalam wadah tertutup.
·         Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, haluskan dengan blender, tambahkan air matang atau ASI/susu formula sampai kekentalan yang diinginkan. Puree siap disajikan.

Bunda, sebaiknya hindari penambahan gula atau garam dalam puree ini maupun pada makanan mpasi lainnya, karena pada usia 6-7 bulan fungsi ginjal bayi belum sempurna. Untuk mengetahui apakah bayi doyan atau tidak sebaiknya pertama kali berikan puree dalam porsi sedikit dahulu. Selamat mencoba..

0 Response to "Resep Puree Apel Wortel"

Posting Komentar

MANFAAT ASI BAGI BAYI

MANFAAT ASI BAGI BAYI